Minggu, 29 April 2012

Edaran Ulangan Kenaikan Kelas Tahun Pelajaran 2011/2012

               Yang Terhormat,
               1. Majelis Dikdasmen PC Muhammadiyah
               2. Kepala SD/MI Muhammadiyah
               3. Kepala SMP/MTs Muhammadiyah
               4. Kepala SMA/MA dan SMK Muhammadiyah
               Sekabupaten Lamongan
               Assalamu alaikum Wr.Wb.
Dalam rangka mengakhiri kegiatan pembelajaran tahun pelajaran 2011/2012, perlu dilaksanakan ulangan kenaikan kelas (UKK) SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK Muhammadiyah Sekabupaten Lamongan. Sehubungan dengan itu Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Daerah Lamongan mengambil kebijakan sebagai berikut :
01. Ulangan kenaikan kelas tahun pelajaran 2011/2012 SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK. Muhammadiyah sekabupaten Lamongan dilaksanakan serentak pada tanggal 06 s.d. 16 Juni 2012 dengan jadwal terlampir.
02.Rapor kenaikan kelas tahun pelajaran 2011/2012 diberi tanggal 23 Juni 2012
03. Naskah dibuat oleh KKG/MGMP yang telah ditentukan oleh Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Daerah Lamongan
04. Naskah soal Kemuhammadiyahan, Al Islam (SMP/MTs, SMA/MA dan SMK) disiapkan oleh Majelis Dikdasmen PW Muhammadiyah Jawa Timur
05. Mata pelajaran yang tidak tercantum dalam jadwal pelajaran terlampir, Sekolah/Madrasah diharapkan membuat sendiri, kemudian diatur tersendiri ke dalam jadwal ulangan dari Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Daerah Lamongan
06. Pengambilan naskah soal diatur sebagai berikut :
6.1 Naskah soal SD/MI diambil oleh Majelis Dikdasmen PCM masing-masing pada H -3
     6.2 Naskah soal SMP/MTs, SMA/SMK/MA diambil oleh Kepala Sekolah/Madrasah masing-masing H -2
     6.3 Tempat pengambilan naskah soal di Kantor PD Muhammadiyah Lamongan.
07. Kontribusi biaya ulangan sebagaimana terlampir
08. Mekanisme pembayarannya langsung ke Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Daerah Lamongan, pada saat pengambilan naskah soal.   
09. Hal-hal lain yang belum diatur dalam ketentuan ini akan ditentukan kemudian.
Demikian atas perhatian dan kerja sama Saudara yang baik, disampaikan terima kasih.
               Nasrun Minallah Wafathun Qoriib 
               Wassalamu alaikum   Wr.   Wb.

untuk Lebih lengkapnya Download disini

2 komentar:

sma muhammadiyah 1 babat mengatakan...

cara downloadx gmn mz

dikdasmen pdm lamongan mengatakan...

liat caranya disini http://www.dikdasmen-lamongan.com/2012/05/cara-download-data-dari-website-ini.html

Posting Komentar

INFORMASI PENAWARAN

Menindaklanjuti komunikasi dan kebutuhan produk pesona edu, kami telah sampaikan bahwa produk pesona edu yang digunakan pada workshop adalah paket personal berbentuk DVD Pesona Edu seharga 100,000 dengan masa aktif 6 bulan. Bila masa aktif habis, maka membeli paket personal kembali dan menginstal kembali.

Saat ini Pesona Edu mengeluarkan produk baru PESA (Pesona Edu School Agreement) dimana benefitnya secara biaya cukup efisien dan masa aktif 1 tahun, bila telah habis masa aktifnya cukup memperpanjangnya tanpa menginstal kembali.

PESA ini :
untuk SD 2 pelajaran Matematika+Sains seharga Rp 100,000.-/user
untuk SMP 2 pelajaran Matematika+Sains seharga Rp 150,000.-/user
untuk SMA1 pelajaran Fisika seharga Rp 80,000.-/user

PESA ini pemesanan minimum order melalui Dikdasmen PDM Lamongan adalah minimal 50 user per tingkat pendidikan (SD/SMP/SMA sederajatnya).

Demikian penawaran paket PESA ini, kami membuka diri untuk komunikasi. Terima kasih

Wassalamualaikum
Pito Sujatmiko
081287492641
telp kantor 03171190777

OutBond Kepemimpina

OutBond Kepemimpina

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes